Tribratanewsresabdya.com – Kabag Ops Polres Abdya Kompol Masril pada pukul 09.00 wib meninjau pelaksanaan vaksinasi covid 19 kepada ASN Pelayanan Publik dan Lansia bertempat di Kantor Cabang Dinas Pendidikan & Pelatihan Kabupaten Aceh Barat Daya. Sabtu (05/06/2021)
Dalam hal ini Kabag Ops Polres Abdya Kompol Masril berserta Anggota, langsung terjun dan memantau perkembangan kondisi vaksin Massal untuk masyarakat Bagi para Kepala Sekolah, para guru dan Kaum Lansia Di Wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya
Diketahui Kegiatan Vaksinasi Covid-19 tersebut berlangsung serentak diseluruh Provinsi Aceh selama 5 (lima) hari mulai dari tanggal 3 sampai dengan 7 juni 2021. bertempat di Kantor Cabang Dinas Pendidikan & Pelatihan Kabupaten Aceh Barat Daya. Pemberian Vaksin dikhususkan kepada Masyarakat yang Lanjut Usia (Lansia) dan Pelayan Publik dan Masyarakat lainnya.
Kabag Ops Polres Abdya Kompol Masril dalam giatnya menyampaikan “untuk menekan angka penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Aceh Barat Daya kami bersama TNI-Polri Serta Instasi terkait dalam penanganan covid-19 ini terus kita tingkatkan melalui himbauan yang disampaikan Bhabinkamtibmas & Babinsa dan perangkat pemerintah hingga di tingkat Kecamatan dan Desa agar segera melakukan vaksinasi yang sedang berlangsung di Pusat Pelayanan Kesehatan di Kabupaten Aceh Barat Daya.